PT PHE NSB Bantu Pembangunan Meunasah di Nibong Baroh

TNI dan PHE NSB melakukan pengecatan di pagar meunasah Nibong Baroh. (ist)

Lhoksukon (KANALACEH.COM) – Dalam rangka menyambut bulan Ramadhan, PT. Pertamina Hulu Energi (PHE) NSB bersama dengan TNI dan masyarakat menggelar kegiatan bakti sosial pembersihan halaman meunasah dan pengecatan pagar, di Gampong Nibong Baroh, Kecamatan Nibong, Jum’at (3/5).

Geuchik Gampong Nibong Baroh, Khaidir mangatakan, pihaknya sangat berterima kasih pada PT Pertamina Hulu Energi (PHE) NSB atas perhatian terhadap masayarakat yang berada di Ring 1. Yang telah memberikan bantuan pagar di bawah Meunasah.

“Bantuan tersebut sangat berguna dan bermanfaat untuk kegiatan pengajian sehari -hari bagi anak-anak. Semoga dengan adanya program ini, kami masyarakat sekitar sangat terbantu,” katanya.

Baca: Donor Darah PHE NSB-PHE NSO Sumbangkan 128 Kantong Darah

Ia mengharapkan semoga tahun depan, PHE NSB dapat membantu pembangunan di gampong tersebut. Sementara itu, APO Field HR & General Affairs Superintendent PHE NSB, Armia Ramli  mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan karya bakti TNI bersinergi dengan PHE NSB di Gampong Nibong Baroh, dalam rangka pembersihan halaman meunasah, pengecatan dan sekaligus penyerahan secara simbolis bantuan pagar.

Baca: Minimalisir kecelakaan, Muspika Nibong tambal jalan milik PHE NSB

Dikatakanya, sebagai perusahaan Migas milik Negara yang hidup bertetangga dengan masyarakat, PHE NSB terus mendukung terwujudnya pengembangan masyarakat di sekitar wilayah operasi.

Kerja bakti TNI bersinergi dengan PHE NSB ini merupakan salah satu dari rangkaian kepedulian PHE NSB terhadap pengembangan, kemitraan, dan persaudaraan dengan masyarakat tetangga perusahaan.

“Apa yang kita lakukan hari ini mungkin tidak menjawab semua kebutuhan, namun kita berharap agar apa yang kita kerjakan bersama-sama ini bisa bermanfaat bagi warga Gampong Nibong Baroh,” katanya. [R. Samidan]

Related posts