Cegah COVID-19, PDI-P Aceh Singkil Bantu APD ke Petugas Medis

Pengurus PDI-P Aceh Singkil menyerahkan APD ke Puskesmas. (ist)

Aceh Singkil (KANALACEH.COM) – Pengurus Partai PDI-P Aceh Singkil menyerahkan sejumlah alat pelindung diri (APD) ke Rumah Sakit Umum Daerah setempat, pada Kamis (16/7).

APD tersebut terdiri dari 1200 masker dan 50 set baju astronot. Sebelumnya partai tersebut juga menyerahkan bantuan kepada ibu hamil dan masyarakat. Bantuan itu juga diserahkan ke sejumlah puskesmas di wilayah Aceh Singkil.

Ketua PDI-P Aceh Singkil, Taufik mengatakan, bantuan itu merupakan bentuk kepedulian partai, untuk bersama memutus mata rantai penularan virus corona (Covid-19) di Aceh Singkil.

“Kita menyerahkan bantuan 50 set Baju APD dan 1200 Masker Medis kepada RSUD serta beberapa Puskesmas dalam Kabupaten Aceh Singkil,” ujar Taufik dalam keterangannya.

Taufik bilang APD tersebut saat ini sangat dibutuhkan oleh tenaga medis. Sebab, Aceh Singkil merupakan daerah perbatasan dengan Provinsi Sumatera Utara, yang dimana, dibutuhkan kesiap-siagaan petugas medis untuk memantau arus pergerakan orang luar daerah di wilayah tersebut.

Meski belum ditemukan kasus positif corona di Aceh Singkil, pihaknya tetap mengingatkan agar warga tidak kendor untuk menerapkan protokol kesehatan saat berada di luar rumah.

Disamping itu, pasien positif corona di Aceh terus meningkat. Dari data yang dirilis Dinas Kesehatan Aceh, pasien positif di Aceh secara kumulatif berjumlah 137 kasus. Dengan rincian, 65 sembuh, 65 dirawat di rumah sakit rujukan dan tujuh meninggal dunia. [Fahzian/rel]

Related posts