Liverpool resmi dapatkan bek Schalke

Liverpool resmi dapatkan bek Schalke
Joel Matip (Getty Images)

Liverpool (KANALACEH.COM) – Pemain belakang Schalke, Joel Matip menyetujui bergabung dengan Liverpool. Matip resmi meninggalkan Schalke setelah tak menerima perpanjangan kontrak bersama klub Jerman tersebut.

Dilansir Express, Juergen Klopp sebenarnya sudah dikaitkan dengan pemain asal Kamerun ini sejak datang ke Anfield. Joel akan menjadi pemain kedua yang didatangkan oleh Klopp setelah Marko Grujic dari Red Star Belgrade.

Matip merupakan pemain Schalke yang sarat pengalaman. Dia selalu dipercaya menjadi pemain inti dan juga memiliki jam terbang yang cukup tinggi di ajang Liga Champions.

Hal tersebut menjadi alasan Liverpool memboyongnya untuk memperkuat kedalaman tim. Schalke sebenarnya sudah menawarkan kontrak baru untuk sang pemain, namun Liverpool sudah mengunci targetnya.

Kedatangan Matip akan menggantikan peran Kolo Toure, yang akan hengkang setelah kontraknya berakhir musim panas ini.

Defender 24 tahun ini merupakan alumni akademi sepakbola Schalke. Matip mulai masuk tim senior Schalke di musim 2009/2010 lalu. Selama 7 musim berseragam The Royal Blues, total Matip sudah bermain dalam 240 pertandingan dan mencetak 23 gol di semua ajang. [Viva]

Related posts