Himas sosialisasikan pendidikan untuk para santri di Pidie

Himas sosialisasikan pendidikan untuk para santri di Pidie
Mahasiswa memberikan sosialisasi pendidikan di Pesantren Tauthiatul Abraar, Desa Reului Budu, Kecamatan Mutiara, Kabupaten Pidie, Minggu (21/2) (Kanal Aceh/Fahzian Aldevan)

Sigli (KANALACEH.COM) – Himpunan Mahasiswa Sejarah (Himas) Unsyiah menggelar bakti sosial dan sosialisasi pendidikan untuk para santri di Pesantren Tauthiatul Abraar, Desa Reului Budu, Kecamatan Mutiara, Kabupaten Pidie, Minggu (21/2).

Kepala Desa Reului Budu, Agus Sani mengatakan sangat berterimakasih kepada mahasiswa. Menurutnya, kegiatan tersebut membuktikan adanya sebuah ikatan antara mahasiswa dengan masyarakat.

“Kami seluruh pihak desa berterimakasih, mudah-mudahan ini menjadi tali silaturahmi yang kita ikat antara mahasiswa Unsyiah dengan masyarakat,” kata Agus.

Hal senada juga disampaikan pimpinan Pesantren Tauthiatul Abraar, Bahagia Abdullah. Ia mengatakan pihak pesantren berterimakasih kepada mahasiswa yang melaksanakan kegiatan baksos tersebut, karena sebelumnya tak ada mahasiswa yang membantu mereka di pesantren.

“Selama berdirinya pesantren ini, belum pernah ada mahasiswa yang membantu kami. Jadi kami sangat berterimakasih,” ujarnya. [Fahzian Aldevan]

Related posts