Tri lomba juang, sarana memupuk rasa nasionalisme

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Dalam rangka menyambut dan menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-71, Pemerintah Aceh melalui Dinas Pemuda dan Olahraga dan Dinas Pendidikan menggelar Tri Lomba Juang, yang diperuntukkan bagi Pelajar, SKPA, BUMN, TNI dan Polri.

Usai melakukan pelepasan peserta Tri Juang Lomba, yang dipusatkan di Lapangan Blang Padang itu, Gubernur Aceh, Zaini Abdullah, yang diwakili oleh Zulkifli HS, selaku Asisten II Sekda Aceh berharap, kegiatan ini bukan sekedar mencari juara tetapi sebagai sarana bagi para peserta untuk memupuk semangat nasionalisme serta merenungi dan berterima kasih atas perjuangan para pahlawan kemerdekaan, Kamis (11/8).

“Tujuan Tri Lomba Juang ini adalah untuk menumbuhkan semangat perjuangan dari para pahlawan kita. Kita berharap anak-anak kita dapat mentauladani semanagat perjuangan para pahlawan. Anak-anak kita harus menyadari bahwa kemerdekaan ini bukan merupakan sebuah hadiah tetapi melalui perjuangan dan pengorbanan,” ujar Zulkifli.

Zulkifli berharap, penyelenggaraan Tri Lomba Juang ini akan semakin memperkokoh semangat nasionalisme para peserta demi memperkuat solidaritas dan semangat bela negara bagi kejayaan ibu pertiwi.

Untuk diketahui bersama, Tri Lomba Juang adalah istilah yang diberikan kepada salah satu cabang atletik, berupa perlombaan jalan untuk jarak 8 Km, 17 Km dan 45 Km. Ketentuan jarak ini diambil dari tiga angka utama dalam 17 Agustus 1945 yang merupakan Hari Kemerdekaan RI. Hal inilah yang menyebabkan Tri Lomba Juang selalu identik dengan peringatan Hari Kemerdekaan RI.

Selain bertujuan untuk mendorong semangat berolahraga, Tri Lomba Juang juga bertujuan agar masyarakat selalu mengenang semangat yang digelorakan oleh para pahlawan bangsa serta mengenang jasa dan perjuangan mereka dalam menjaga dan mengibarkan Sang Merah Putih di seluruh nusantara.

“Anak-anak kita adalah calon pemimpin masa depan negeri ini, perjuangan mereka tidak lagi mengangkat senjata, tetapi bagaimana mengisi kemerdekaan ini dengan gigih belajar dan memupuk rasa kebersamaan dan persaudaraan. Tri Lomba Juang ini adalah salah satu sarana untuk sarana untuk mendidik hal tersebut,” kata Zulkifli.

Sementara itu, untuk mengantisipasi kondisi cuaca di Kota Banda Aceh yang dalam beberapa hari ini tidak menentu, panitia penyelenggara telah menyediakan sarana kesehatan lengkap guna memantau setiap peserta yang berlomba.

Sejumlah relawan dari Palang Merah Indonesia atau PMI dan relawan dari Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI), terlihat bertebaran disepanjang jalur yang digunakan oleh para peserta Tri Juang Lomba.

“Selamat berlomba kepada seluruh tim yang berpartisipasi pada kegiatan ini. Semoga Ananda semua mampu menaklukkan tantangan yang diberikan, serta dapat menjiwai lomba ini sebagai wahana untuk memperkuat semangat cinta tanah air,” kata Zulkifli HS.

Senada dengan Asisten II Sekda Aceh, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Asnawi, menyatakan, bahwa penyelenggaraan olahraga massal seperti Tri Juang Lomba ini bukan sekedar kegiatan untuk menyehatkan badan semata tetapi merupakan sarana untuk memupuk nilai kebersamaan, kebangsaan dan kegotong-royongan para pelajar.

Proses pelepasan peserta dilakukan oleh Asisten II Setda Aceh, Kadispora, dan sejumlah perwakilan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Aceh. [Aidil/rel]

Related posts