Ini efeknya bila setiap hari begadang saat libur panjang

ilustrasi. (cnn)

(KANALACEH.COM) – musim libur panjang, orang akan merelakan waktu malamnya untuk begadang. Padahal ada risiko yang bakal Anda alami.

dr Tirza Gwendoline Matulessy SpPD, Spesialis Penyakit Dalam dari RS Evasari menjelaskan, tidur malam tidak bisa digantikan dengan jam lain. Karena tubuh membutuhkan waktu istirahat total.

“Setelah aktivitas seharian tentu ada radikal bebas yang harus dibuang. Saat malam hari sistem pembuang racun dari tubuh berjalan saat istirahat,” ujar dr Tirza di RS Evasari, Rawasari, Jakarta Pusat, Jumat (23/12).

Kalau seseorang begadang, lanjut dr Tirza, akibatnya metabolisme tubuh terganggu. Anda lebih gampang sakit, apalagi kalau begadang dilakukan setiap malam.

“Sering begadang tentu lebih mengganggu daya tahan tubuh jadi tidak ada kompensasi dengan penyakit,” tambahnya.

Maka, usahakan tidur malam tepat waktu daripada beraktivitas yang tidak ada manfaatnya. Agar sistem tubuh tertata dengan baik dan kesehatan terjamin. [Okezone]

Related posts