4.473 Jamaah Haji asal Aceh siap diberangkatkan

Tahun 2018, kuota haji dari Aceh capai 4.393 jamaah
Dokumentasi - Calon Jemaah Haji menuju tempat penginapan di Asrama Haji Banda Aceh, Selasa (15/8/2017). (Kanal Aceh/Randi)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Sebanyak 4.473 Calon Jamaah Haji (CJH) asal Provinsi Aceh siap di berangkatkan terhitung dari kloter 1 sampai kloter 12.

“Itu dari keseluruhan kita doakan agar tidak ada halangan,” kata ketua  Panitia penyelenggara ibadah haji (PPIH) Embarkasi Aceh 1438 H/2017, Daud Pakeh saat konferensi pers di Aula Asrama Haji, Jeulingke Banda Aceh (15/8).

Untuk hari ini kata Daud Pakeh, yang sudah masuk asrama ialah kloter satu.

“Semoga saja tidak ada kendala kloter pertama yang sudah masuk Asrama,” katanya.

Selain itu ia juga mengingatkan kepada calon jamaah haji agar tetap menjaga kesehatan apalagi kata dia suhu di Aceh dengan nantinya di Arab Saudi berbeda.

“Jaga kesehatan dengan baik, makan yang teratur,” katanya. [Fahzian Aldevan]

Related posts