Aceh gelar turnamen sepak bola Internasional, sejumlah Negara diundang

Ini harga tiket nonton Aceh World Solidarity Cup
Gubernur Aceh (Kanan), Walikota Banda Aceh (Kedua Kanan) dan perwakilan PSSI memegang bendera negara peserta, dalam launching Aceh World Solidarity Tsunami Cup 2017, di Hotel Hermes, Banda Aceh, Minggu (12/11). (Kanal Aceh/Randi)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Pemerintah Aceh akan menggelar turnamen sepakbola Internasional, yang akan berlangsung mulai tanggal 2 – 8 Desember 2017, di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Aceh.

Sebelumnya, Pemerintah Aceh melalui Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) telah menyurati beberapa negara untuk mengikuti event ini, khususnya Negara yang terkena dampak tsunami 2004 silam, seperti Negara Thailand, Vietnam, Malaysia, Australia, Turki dan Singapura.

Namun, hingga kini, belum ada Negara tersebut yang bisa meluangkan waktu untuk mengikuti event tersebut. Sebab, berbenturan dengan kalender FIFA.

“Maka, Negara yang sudah dikonfirmasi akan ikut serta yaitu, Mongolia, Kirgizstan, Brunei dan Timnas Indonesia,” kata Zaini Yusuf, selaku pembina sepak bola International Aceh World Solidarity, pada saat launching kegiatan itu, di Hotel Hermes Banda Aceh, Minggu (12/11).

Ketiga Negara itu sudah dipastikan ikut dalam pertandingan tersebut. sementara, dua Negara lainnya, Turki dan Australia masih belum memberikan konfirmasi.

“Kita masih menunggu balasan surat dari Turki dan Australia. Dalam waktu dekat mereka akan berikan jawaban,” ujar Zaini Yusuf. Perhelatan ini, Timnas Indonesia akan menurunkan tim senior untuk berlaga di ajang ini.

Pertandingan ini nanti, kata Zaini, akan menggunakan sistem setengah kompetisi. Sehingga setiap negara akan bisa bertemu. Artinya, setiap hari akan ada dua partai, yakni sore dan malam. Tiap selesai melakoni duel, mereka langsung istirahat.

Untuk total hadiah diperebutkan senilai Rp 500 juta. Kemudian, transportasi dan akomodasi peserta akan ditanggung oleh pihak panitia. “jadi mereka tinggal datang dan main,” pungkasnya.

Gubernur Aceh, Irwandi Yusuf mengatakan, event berskala Internasional ini bertujuan untuk mempromosikan Aceh ke Dunia Internasional.

Menurutnya, dengan turnamen ini juga bisa menjadi momentum awal kebangkitan sepakbola Aceh, yang sudah lama tenggelam. Ia juga komit akan menyelenggarakan event ini setiap Tahun. “Sehingga, kita harapkan event tersebut bisa masuk dalam kalender FIFA,” harap Irwandi Yusuf. [Randi]

Related posts