54 bilik kamar santri di Labuhan Haji terbakar

(ist)

Aceh Selatan (KANALACEH.COM) – Sebanyak 54 bilik santri Pesantren Nur Yaqdhah, Kecamatan Labuhanhaji, Aceh Selatan, Senin (4/6) pukul 00.50 WIB, rata dengan tanah akibat di lalap si jago merah.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Selatan, Cut Syazalisma mengatakan, kebakaran yang terjadi tersebut diduga akibat konsleting arus pendek.

“Api diduga bersumber dari arus pendek,” katanya yang mengakibatkan kobaran api besar dan menghanguskan 54 bilik dayah.

Mendapat kabar kebakaran itu, BPBD Aceh Selatan segera mengerahkan tiga unit armada pemadam kebakaran, untuk memadamkan kobaran api. Proses pemadaman api itu turut dibantu oleh santri, warga dan aparat dari kepolisian dan TNI, pukul 02.00 dinihari, api berhasil dipadamkan.

Untuk saat ini, santri sangat membutuhkan bantuan sandang dan papan, logistik masa panik serta hunian semenjak agar proses belajar mengajar tetap bisa dilangsungkan. [Jimi Pratama]

Related posts