Danish kenalkan interior Pinto Aceh berteknologi laser engrave

Pinto Aceh. (Kanal Aceh/Randi)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Salah satu bagian yang acap tak pernah luput dari perhatian adalah sentuhan terhadap interior mobil, yaitu jok. Terbilang penting karena jok dapat membuat nyaman serta meningkatkan ‘mood’ saat berkendara.

Untuk itu, pengrajin interior mobil asal Aceh, Danish kembali meluncurkan interior Pinto Aceh yang menggunakan laser engrave. Penggunaan dengan laser ini, diklaim bisa lebih tahan lama dari pada di bordir.

Ceo Danish Car Interior, Afi mengatakan, Ide tersebut diangkat dari sebuah kearifan lokal yang dipadukan dengan teknologi modern. Simbol ikonik kebanggan khas Aceh yaitu Pinto Aceh yang disematkan dengan pendekatan dan teknik modern yaitu Laser Engrave.

Ini bukan yang pertama, Danish juga pernah membuat motif lainnya seperti Pintu Karawang Gayo. “Konsep daerah ini coba kita bawa ke tingkat Nasional. Tahun 2018 kita punya inovasi baru membawa tekhnologi laser, tapi tetap mempertahankan ethnis,” kata Afi ditemui disela peluncuran Laser Engrave dan launching new product Euroleder di Suzuya Mall Banda Aceh, Selasa (18/12).

Penggunaan tekhnologi Laser Engrave ini hanya bisa digunakan di bahan-bahan tertentu, seperti pada bahan microfiber dan kulit asli. Hanya saja, tekhnologi laser itu tidak bisa digunakan pada bahan sintetis.

Lantas apa perbedaanya dengan bordir ? Afi menjelaskan, perbedaan dengan laser hanya di daya ketahanannya saja. Misalnya, jika di bordir warnanya akan cepat luntur dan terkikis. Sementara jika dilaser, akan lebih tahan lama. Sebab, tidak akan mudah rusak.

Selain itu, custumer juga bisa merequest logo atau tulisan apapun dengan menggunakan Laser Engrave. Jadi tidak hanya Pinto Aceh ataupun Karawang Gayo.

“Tergantung customer aja, Danish hanya pelopor model pertama yang kita bawa ke Nasional, dari inovasinya Pinto Aceh. Kalua mau di custom tetap bisa,” ujarnya.

Danish juga menggandeng peracik interior dari Luderlux, melalui varian produk teranyarnya yakni Euroleder. Yang merupakan bahan jok kulit sintetis yang premium, sudah hampir mendekati dengan kulit asli. [Randi]

Related posts