Dorongan Milenial Untuk Sardiman Maju Cawabub Abdya

BLANGPIDIE (KANALACEH.COM) – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (Abdya) Sardimanendapat dorongan dari kaum milenial untuk maju dalam bursa calon wakil bupati di kabupaten itu. Selasa (16/04)

Dorongan tersebut merespon pernyataan Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Aceh (DPP PA) Muzakir Manaf alias Mualem yang membocorkan beberapa nama yang sudah final untuk diajukan sebagai calon bupati/wakil bupati dari PA pada Pilkada November nanti.

Mualem menyebutkan sejumlah nama bakal calon bupati dari PA yang akan bertarung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada November 2024 mendatang.

Nama-nama tersebut disampaikan Mualem dalam wawancara khusus dengan wartawan Serambinews.com, Subur Dani, Sabtu (6/4/2024).

Untuk Aceh Barat Daya, PA akan koalisi dengan Gerindra. “Abdya mungkin kita wakil, calon Bupatinya Safaruddin Gerindra. Termasuk Aceh Selatan juga kita sebagai wakil, mungkin di sana kita koalisi dengan PNA,” kata Mualem.

Atas pernyataan Mualem tersebut, kaum melenial Dapil 2 mempunyai keyakinan bahwa Sardiman memiliki kualitas dan pengalaman yang diperlukan untuk memegang jabatan tersebut.

“Kami, kaum milenial dapil 2 mengharapkan Sadiman untuk maju sebagai Bacawabup . Kami percaya beliau dapat berkontribusi penuh pada pembangunan daerah,” ujar Adul salah seorang tokoh muda di Kecamatan Tangan-tangan melalui rilisnya.

Mereka berharap bahwa dengan adanya representasi dari generasi muda, aspirasi dan kebutuhan mereka dapat lebih terwakili dalam pemerintahan.

“Kami ingin melihat perubahan yang dibawa oleh pemimpin yang inovatif dan berenergi. Sardiman telah menunjukkan kapasitasnya sebagai pemimpin yang mampu berkomunikasi dengan baik dengan masyarakat dan memahami tantangan yang dihadapi oleh generasi muda,” tambah Adul.

Dukungan ini diharapkan dapat mendorong lebih banyak pemuda untuk terlibat aktif dalam politik dan pembangunan daerah.

“Sardiman bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya untuk mengambil peran aktif dalam menentukan masa depan pembangunan daerah,” kata Adul.

Ia juga mengatakan, Sardiman dapat dipasangkan dengan siapapun, dikarenakan Sardiman merupakan sosok yang mampu membangun berkomunikasi dengan baik.

“Abdya mungkin kita wakil, calon Bupatinya Safaruddin Gerindra. Termasuk Aceh Selatan juga kita sebagai wakil, mungkin di sana kita koalisi dengan PNA,

“Abdya saat ini butuh perubahan, butuh pimpinan yang inovatif, karena itu Sardiman kami rasa cocok menjadi orang nomor dua di Kabupaten ini,” pungkas Adul.

Untuk diketahui, Sardiman yang akrab disapa Tengku Panyang tersebut merupakan politisi Partai Aceh yang pada pemilihan legislatif kemarin kembali terpilih sebagai anggota DPRK Abdya dari Dapil 2.

Dapil 2 ini meliputi Kecamatan Setia, Tangan-tangan, Manggeng danLembah Sabil.

Sardiman merupakan mantan kombatan yang dikenal vokal menyuarakan kepentingan rakyat saat menjabat ketua komis A DPRK Abdya periode 2019-2024.(*)

Related posts