Mahasiswa Nagan Raya minta anggota dewan kawal kasus pemotongan dana desa

Ipelmasra audiensi dengan Komisi I DPRA di ruang rapat komisi, Jumat (30/12). (Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Ikatan Pelajar Mahasiswa Nagan Raya (Ipelmasra) di Banda Aceh, Jumat (30/12) melakukan audiensi dengan Komisi I DPRA terkait kasus dugaan pemotongan dana desa yang yang dilakukan oleh Camat Seunagan.

Kasus tersebut sudah dilaporkan ke Polda Aceh oleh beberapa keuchik Kecamatan Seunagan, Kabupaten Nagan Raya.

[Baca: Pemotongan dana desa, Camat Seunagan dilapor ke Polda Aceh]

Kedatangan mahasiswa tersebut, disambut langsung oleh Ketua Komisi I DPRA, Abdullah Saleh dan anggota Komisi I DPRA, Djasmi Has, M Saleh dan Bukhari Selian di ruang rapat komisi.

Ketua Ipelmasra, Munawar Akbal dalam audiensi tersebut berharap kepada Komisi I DPRA agar mengawal dan mendesak penegakan hukum terkait dugaan pemotongan dana desa di Nagan Raya hingga selesainya kasus ini.

“Kami mahasiswa yang berperan sebagai agen control social sudah sepatutnya mengawal dan mengadvokasi kasus ini sampai dengan tuntas, Kami sangat percaya komisi I DPRA beperan di bidang politik dan hukum yang memiliki mitra kerja seperti Kodam Iskandar Muda, Polda Aceh, Kejati Aceh, Pengadilan Tinggi untuk mendesak Polda Aceh dan mengawal kasus ini dengan tuntas,” ungkapnya.

[Baca: Pemotongan dana desa oleh Camat Seunagan salah]

Ketua Komisi I DPRA, Abdullah Saleh yang didampingi anggotanya mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh mahasiswa. “Kami komisi I DPRA sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada mahasiswa yang sudah kritis dalam menjalankan perannya, dan kami berharap mahasiswa harus profesional dalam menjalankan perannya,”ungkap Abdullah Saleh.

Pihaknya menunggu kedatangan keuchik sebagai saksi dengan membawa data lengkap terkait kasus dugaan pemotongan dana desa tersebut. “Biar kita tindak lanjuti sama-sama,” ujarnya. [Aidil/rel]

Related posts