Gempa saat Shalat Isya, Jemaah tetap khusyuk

Kapolres Lhokseumawe instruksikan jajarannya shalat berjamaah
Ilustrasi.

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Gempa kembali mengguncang wilayah Kota Banda Aceh, Selasa (14/3) pukul 20:13 WIB saat waktu Sholat Isya. Gempa 5,2 SR yang dirasakan itu cukup membuat warga kaget.

“Gempa bumi di Barat Laut Simeulue terjadi pukul 20:13 WIB,” tulis bmkg.go.id, yang dikutip kanalaceh.com, Selasa (14/3).

BMKG menjelaskan, gempa bumi berlokasi pada koordinat 3.56 Lintang Utara dan 95.45 Bujur Timur. Lokasi gempa bumi berada di darat 120 km Barat laut Kabupaten Simeulue.

“Gempa berkedalaman 78 km,” tulis BMKG.

Disamping itu, bertepatan dengan Salat Isya, Pantauan kanalaceh.com di Mesjid Oman Banda Aceh, meski digoyang gempa Jemaah tetap khusyuk dalam sholatnya.

Namun begitu, gempa ini dinyatakan tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Sejauh ini belum ada laporan mengenai adanya korban dan kerugian materi akibat gempa bumi tersebut.

“Tidak berpotensi tsunami,” seperti dilansir dari web resmi BMKG.

Sebelumnya pada pukul 09.51 WIB gempa berkekuatan 5,9 SR terjadi di 353 km barat laut Sabang dengan kedalaman 10 km. [Randi]

Related posts