Keubitbit Band keluarkan album, ada lagu Malahayati

Keubitbit Band keluarkan album, ada lagu Malahayati
Keubitbit Band.

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Grup band musik etnik asal Aceh, Keubitbit Band telah berhasil mengeluarkan album perdananya yang mengangkat salah satu lagu terkait Malahayati.

“Album Keubitbit yang pertama ini sudah kita keluarkan pada bulan Juni 2017  lalu dalam bentuk digital. Alhamdulillah album fisiknya baru saja dicetak sebanyak 500 keping dan sudah bisa dipesan,” ungkap The Leader Keubitbit Band, Safrullah dalam siaran persnya kepada Kanalaceh.com, Selasa (12/12).

Pria yang akrab disapa Aloel ini mengatakan, Keubibit Band dalam albumnya kali ini memuat lagu terkait salah satu pahlawan nasional dari Aceh, yakni Malahayati.

“Selain lagu Malahayati, album kita kali ini juga memuat bebera lagu lainnya seperti Lagu Lagunya, Kasep Kapoet, Haro Hara, Neuseunoeh, Zoel, Paloeng Meuasoe,” papar Aloel.

Album ini, kata Aloel, merupakan kado untuk orang-orang terhebat Aceh yang berada di ruang lingkup seni budaya Aceh dan Indonesia. “Semoga ini menjadi salah satu terobosan baru untuk musik aceh,” harap putra sulung Rafli Kande itu.

Cover album Keubitbit Band.

Aloel juga mengatakan, untuk tahap awal pihaknya telah mencetak 500 keping album dan akan diperbanyak dalam waktu secepatnya.

“Bagi masyarakat yang ingin memesan album ini bisa menghubungi Aloel (085260093253), Mandra (081315226543). Bahkan untuk mempermudah kita juga menyediakan layanan pemesanan melalui email: [email protected] dan direct massage instagram @keubitbit_am,” terangnya.

Adapun personel Keubitbit Band terdiri dari Aloel sebagai pemain Bass sekaligus Leader, Indra (drummer), Raden  (saxophone), Madra (keyboard), Apon dan Indra Maulana (rapa’i). [Aidil/rel]

Related posts